Sunday, 10 March 2013

Messi jadi pemain pertama yang selalu mencetak gol dalam 17 pertandingan berturut-turut di liga.



Kemenangan Barcelona atas Deportivo La Coruna, Sabtu (9/3) waktu setempat bukan hanya memperkokoh posisi mereka di puncak klasemen La Liga Spanyol tapi juga terjadi sebuah rekor dunia.

Pelakunya siapa lagi kalau bukan Lionel Messi. Gol yang dibuatnya di menit-menit akhir dalam laga tersebut membuatnya selalu mencetak gol dalam 17 secara berturut-turut.

Penyerang asal Argentina itu memecahkan rekor dunia yang selama ini dipegang Teodor Peterek dengan mencetak gol dalam 16 laga di liga domestik secara berurutan.

Peterek membuat 22 gol dalam 16 laga berurutan di Divisi Utama Polandia pada musim 1937/38. Messi yang baru saja mencetak rekor dengan membuat lebih dari 200 gol di liga, sekarang sudah mencetak 40 gol dari 27 laga dan hampir dipastikan akan menjadi top skor di La Liga musim ini.

Di La Liga sendiri, rekor mencetak gol secara berurutan sempat dipegang Cristiano Ronaldo yang selalu mencetak gol dalam sepuluh laga, yang kemudian dilewati oleh Messi.

0 comments:

Post a Comment